Selasa, 23 Januari 2018

TAHAPAN TAHAPAN KETIKA MEMBACA AL QURAN

4 Tahap Menuju Nikmatnya Tilawah (📖Membaca al-Quran) :
-------------------------------------
✨ DIPAKSA
--------------------
Paksakan diri untuk terus bisa Tilawah tiap hari, suka atau tidak, ringan ataupun berat, cepat atau lambat asal jangan terlewat..
terus paksakan diri...

✨ KEBIASAAN
------------------------
Beberapa bentuk paksaan akan berubah menjadi 'kebiasaan'.
Kita akan merasa aneh jika tidak tilawah sehari saja.

✨ KEBUTUHAN
--------------------------
Kebiasaan yg terus di lakukan akan berubah menjadi 'kebutuhan'.
Di tahap ini sudah mulai tumbuh benih-benih cinta tilawah, akan merasa rugi jika tidak bisa tilawah

✨ KENIKMATAN
---------------------------
Pada tahap ini tilawah sudah menjadi 'candu'. tilawah berlama lama adalah 'kenikmatan'.
Sedangkan ketika terlewat tidak bisa tilawah akan membuat diri resah.

Yang perlu kita lakukan adalah 'istiqomah' dan  mengajak, memotivasi diri dan saudara2 lainnya untuk terus semangat dalam tilawah agar mereka pun dapat merasakan nikmatnya bertilawah..

INGAT..! Kebaikan itu seperti pantulan bola, semakin semangat kita memantulkannya kepada yang lain, maka akan semakin kencang semangat yg akan kita terima.

Kita sudah ditahap mana..?

📃 Ustadz Abdullah Zen, MA hafidhahullah

Jumat, 12 Januari 2018

SEDEKAH KREATIF

#Siapkan nasi bungkus  dari rumah.  Berikan ke orang yang kira2 membutuhkan seperti pedagang kecil, pengemis, orang gila, pengamen, anak terlantar dll. Nggak usah banyak2  misal 1 bungkus setiap harinya.

#Laundry/cucikan Mukena secara berkala musholla yg ada di sekitar lingkungan kita.

# Berkala beli Mukena baru, misal 3 bln sekali. Malu dong sama Allah pake itu-itu melulu, yang lama disedekahkan.

#Bawa Mukena ketika akan berpergian. Tinggalkan di masjid/ musholla yg kita singgahi.

#Beli kamper/pengharum baju. Taruh di kumpulan mukena di masjid/musholla yg kita singgahi

#Bungkus perlengkapan shalat (Mukena, sarung, sajadah, kopiah, Al Qur'an jadikan parcel ketika lebaran. Berikan ke satpam komplek atau tukang kebersihan komplek atau office boy dikantor.
InsyaAllah pahalanya mengalir.

# Beli beberapa pasang sandal cepit, taruh di kantor, musholla atau masjid untuk digunakan ketika berwudhu.

#Beli perlengkapan untuk membersihkan toilet, juga pengharum ruangan, dan berikan secara berkala ke masjid2.

# Bagi yang shalat Jum'at, datang 15 menit lebih awal. Bantu bersih2 dan beres2.

# Kumpulkan botol minuman plastik/botol bekas shampoo dll, setelah banyak berikan ke pemulung.

# Kalau beli minum dalam kemasan, kalau ada sisa bawa pulang. Airnya bisa disedekahkan untuk tanaman (sedekah alam), dan wadahnya dikumpulkan, kl sdh banyak dikasihkan pemulung..

# Beli beberapa burung yang murah saja, lepaskan ke alam bebas.

#Beli makanan kucing siap saji dlm toples, taruh di tas. Ketika di jalan ketemu kucing liar, berikan.

#  Beli barang diskonan di supermarket agak banyak. Misal detergent, minyak goreng, sabun, buku tulis, pulpen kemudian bungkus cantik hadiahkan ke panti asuhan atau rumah singgah.

#Jangan nawar ke pedagang kecil, kalo bisa justru kasih lebih.

#Beli tissue atau keperluan yg sederhana di pedagang kecil yg kita jumpai, misal tissue 2000 rupiah, ikat rambut atau peniti sudah cukup bikin mereka senang.

# Ketika makan di kaki lima ada pengemis atau anak terlantar, beliin mereka seporsi  seperti yg kita makan..

# Siapa yg suka jualan makanan kecil di kantor? Gratisin buat yg buka puasa. Kebayangkan gorengan 2000 bisa bikin kita masuk surga. In syaa Allah.

# Ada pembangunan masjid? Bisa bikin gorengan? Berikan beberapa ke pekerja.

# Selalu siap jika dimintai tolong tenaga, jika sedekah materi belum bisa kita lakukan.

# Bayarlah lebih ketika naik angkot yang supirnya kakek2 atau bapak tua.

# Kasih tips lebih buat ibu/abang ojek online kalo kira2 jaraknya jauh dan juga kondisi mereka yg kira2 memprihatinkan (tua misalnya).

# Ketika di bis/ angkot. Bayarin nenek-kakek yg keliatan kurang mampu atau suami istri yg buta.

# Pas bulan Ramadan. Diperkirakan buka puasa diperjalanan. Angkot, bis, kereta, busway etc. Siapkan beberapa air mineral (gelas) pas adzan bagi2.
Kebayang beli 5000 aja udah dapat 10, Kita dapat 10 pahala beri minuman orang berbuka. In sya Allah.

# Tawarkan temen kita yang searah, Jika kita bawa kendaraan.

# Pada saat di perjalanan bersama keluarga mampir di toilet masjid biasakan anak laki2 diberi tugas bersihin toilet dan tempat wudhu.

* Rutin mensortir mainan anak2!  kita. Buy 1 give 1. Ketika beli mainan baru harus ada 1 mainan yang disedekahkan ke temannya atau panti asuhan.

📝📄📃 Share status ini semoga jadi salah satu timbangan amal jariyah kita nanti. Aamiin YRA..

Semoga menginspirasi...🙂

Mulai dari hal yg terlihat sepele, mulai dari diri sendiri, mulai dari sekarang..

Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang2 yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap2 bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.
[QS. AL BAQARAH 2:261]

Senin, 08 Januari 2018

ALHAMDULILLAH HASIL AKREDITASI SUDAH KELUAR

serifikat akreditasi
Hari Senin, 8 Januari 2018  pengurus mendapatkan undangan untuk menghadiri undangan di Dinas sosial Provinsi. Adapun keperluan untuk mengambil sertifikat akreditasi. Alhamdulillah hasil akreditasi sudah keluar Tahun ini dari Kementrian Sosial. Alhamdulillah kami mengucapkan terima kasih berbagai pihak atas pelaksanaan akreditasi di Panti Putra, Hasil akreditasi tahun ini mendapatkan B. Alhamdulillah ada peningkatan. Semula E (embrio) sudah menjadi B. Kerja keras dan persiapan yang akhirnya menghasilkan. Intinya ada progres atau peningkatan.. Insya Allah kedepan kami akan perbaiki semoga bisa meningkatakan pelayanan terhadap anak Asuh.

Jumat, 05 Januari 2018

IKATAN NOTARIS INDONESIA


pendamping
Agenda hari ini, 15 anak-anak dan 2 pendamping ikut kegiatan Tasyakuran dengan Ikatan Notaris Indonesia. Kegiatan dilaksanakan jam 08.00-12.00. Kegiatan dilakukan sebagai kepedulian ikatan notaris kepada  kaum dhuafa, anak-anak yatim piatu yang ada di DIY.  Alhamdulillah ucapan terima kasih kepada Allah atas segala karunia yang diberikan.

KOMUNITAS KEMANUSIAAN

komunitas muslim singapura
Terdengar bel ( ting tong ting tong), bunyi bel kantor panti berbunyi. Alhamdulillah ada tamu. Dan alhamdulillah  sekali tamunya saudara seiman dari komunitas muslim singapura. Jumlahnya 4 orang dan satu penerjemah. Beliau bertanya terkait pantiasuhan dan pengelolaannya. Alhmdulillah kami senang bertemu saudara seiman dari Singapura. Semua atas izin Allah. 


Rabu, 03 Januari 2018

KHITANAN DI AKHIR TAHUN

Ada beberpa anak yang mengikuti kegiatan khitanan di akhir tahun 2017 ini. Anak-anak sangat senang dalam mengikuti kegiatan. Ada juga yang tidak jadi karena  sesuatu hal. Ya itulah anak-anak, perilaku sangat unik. 
anak-anak
ada yg semangat tetapi ga jadi khitan

sblm khitan

TAHUKAH ANDA

Tahukah Anda?

Di saat kita bersin, seluruh anggota tubuh kita terhenti berfungsi, seolah2 kita mati, Ini terjadi dalam hitungan yg sgt pantas. Setelah itu baru berfungsi spt semula. Inilah kenapa dalam Islam disunnahkan kita membaca "Alhamdulillah" setelah bersin sebagai ungkapan kesyukuran atas berfungsinya kembali seluruh anggota badan kita.

Tahukah Anda?

Menguap itu bukan tanda bahwa kita mengantuk, tapi itu adalah pertanda bahwa tubuh kita perlu tambahan oksigen.

Tahukah Anda?

Bahwa memakan buah kurma dalam jumlah yg genap itu akan menghasilkan gula dlm darah.
Kerana itu Rasulullah SAW telah menganjurkan kita untuk makan kurma dalam jumlah ganjil, agar hanya berubah menjadi karbohidrat.

Tahukah Anda?

Bahwa tepat setelah dikumandangkan azan, itu adalah waktu yang paling mustajab untuk berdoa.

Tahukah Anda?

Di mana dosa-dosa kita diletakkan ketika kita sedang bersolat?
Nabi Muhammad SAW bersabda: "Sesungguhnya seorang hamba ketika menunaikan solat, dia akan membawa bersama semua dosa-dosanya. Kemudian dosa-dosa itu diletakkan di atas kepala dan kedua pundaknya. Maka ketika ia ruku' atau sujud, berjatuhanlah dosa-dosa tersebut.
Wahai orang-orang yang biasa tergesa-gesa dalam solatnya supaya bertenang dan tahanlah agar lebih lama sedikit ketika sedang ruku' dan sujud agar lebih banyak dosa2 kita yang berguguran..

Tahukah Anda?

Diceritakan ada seorang wanita soleha yg meninggal dunia.
Maka tiap kali penduduk desa menziarah kuburnya, mereka tercium harumnya mawar dr dalam kubur tsbt. Kemudian suaminya menjelaskan bahwa isterinya ketika masih hidup selalu membaca surah Al-Mulk terutama setiap kali sebelum tidur.. Sesungguhnya surat Al-Mulk itu menyelamatkan kita semua dari siksa kubur.

Tahukah Anda?

Ketika kita membaca ayat Kursi setelah kita selesai solat,
maka tiada halangan antara kita dgn syurga kecuali kematian...

Tahukah Anda?

Bahwa para malaikat mendoakan kita selepas selesai solat,
Maka janganlah kita terburu2 untuk beranjak dari tempat duduk..

Boleh di share biar lebih bermanfaat buat orang banyak

Rasulullah S.A.W bersabda :
"Barang siapa yang menyampaikan 1 (satu) ilmu saja dan ada orang yang mengamalkannya, maka walaupun yang menyampaikan sudah tiada (meninggal dunia), dia akan tetap memperoleh pahala." (HR. Al-Bukhari)

3 PERKARA

Setelah orang wafat putus hubungannya di dunia, kecuali ada 3 perkara yg Allah SWT masih terima yaitu : amalannya waktu masih hidup, ilmunya yg bermanfaat dan anak anaknya yg sholeh selalu mendo'akan kedua orang tuannya. Kematian itu pasti  tetapi hidup adalah pilihan.
Semoga Pantiasuhan ini sebagai amal jariyah pendiri yaitu Eyang Raden Mas Suryowinoto.

Diadakan lembaga sosial Pantiasuhan Putra Islam  ini adalah untuk memenuhi perintah Allah SWT  untuk menyantuni anak yatim seperti dalam Al Quran surat al Ma’un  ayat 1,2, dan 3 

Dismping itu, diadakannya PAY ini adalah untuk  membantu  tugas pemerintah  seperti yang tertuang dalam UUD 1945 yaitu untuk memelihara fakir miskin dan anak terlanatar yang menjadi tanggung jawab negara.

Adapun tujuan dari diadakknya PAY ini adalah untuk mengatarakan anakak yatim piatu maupun anak terlanatar  menuju keadaan yang lebih baik  yang pada akhirnya anak bersangkutan  dapat mandiri dengan bekal pendidikan, ketrampilan , dan  agama. 

PAY putra Islam (dari masa-ke masa)
Pay Putri Islam (Tahun 1971)
PAY Putra Islam (tahun 1973)
Pay Putra Islam (tahun  1977)
Pay Putra Islam (tahun  1981)
Pay Putra Islam (tahun  1999)
Pay Putra Islam (tahun  2006)
Pay Putra Islam (tahun  2010)
Pay Putra Islam (tahun  2013)
Pay Putra Islam (tahun  2017)